Senin, 13 April 2009

Deskripsi Varietas Padi

Buku ini memberikan informasi dan referensi yang sangat lengkap yang akan memenuhi kebutuhan para pengguna, khususnya para petani, Petugas Pertanian di Lapangan dan umumnya masyarakat tani yang membudidayakan padi. Di dalam buku ini disampaikan beberapa ulasan pembuka mengenai pemberian nama varietas unggul baru yang memberikan wawasan baru bagi pembaca. Pada halaman berikutnya disajikan juga beberapa deskripsi sejenis yang telah dipublikasikan, sehingga para pembaca/pengguna bisa mencari informasi yang diperlukan.

Buku Deskripsi Varietas Padi ini memuat kurang lebih 94 jenis/varietas padi yang baru dilepas oleh Balai Besar Penelitian Tanaman Padi, yang di bagi dalam 6 (enam) kelompok yang terdiri dari : padi sawah, padi tipe baru, padi hibrida, padi ketan, padi gogo dan padi rawa pasang surut.

Penyajian dalam buku ini cukup sederhana namun informatif, walaupun di dalam buku ini tidak ada informasi secara visual (photo) tidak mengurangi bobot dari buku ini. Memang akan lebih menarik apabila pada setiap jenis padi yang ditulis ada visualisasinya sehingga para pembaca akan melihat dengan jelas bentuk dan warna.

Terlepas dari itu semua buku ini wajib dimiliki oleh para petani maupun mereka yang erat kaitannya dengan pekerjaan, karena buku ini mengupas lengkap data-data yang diperlukan mulai dari nomor, asal benih, umur tanaman, tekstur nasi, produksi per ha dan lain-lainnya lengkap. Juga dilengkapi dengan peneliti yang melaksanakan penelitian dan tahun dilepasnya varietas tersebut.

Dengan membaca buku ini setidaknya akan menjadi acuan dalam menentukan penanaman padi yang akan dilaksanakan pada setiap musim, disesuaikan dengan kondisi lahan yang ada.

Selamat membaca dan menggali informasi yang lebih banyak lagi mengenai tanaman padi, untuk mendukung swasembada padi.

Informasi lebih lanjut yang tersedia di buku bisa kirim e-mail ke balitpa@telkom.net

Tidak ada komentar: